Cara Mendaftar Beasiswa Tubel Kemenkes 2023 dan Persyaratannya

TUBEL Kemenkes, alternatif Beasiswa selain LPDP

Salah satu hal yang perlu Anda tahu apabila ingin memperoleh bantuan pendidikan ialah terkait cara mendaftar beasiswa Tubel Kemenkes 2023. Beasiswa Tubel Kemenkes bisa mendukung pendidikan mulai dari jenjang D4 sampai S3.

Karena sangat membantu dalam menempuh pendidikan, beasiswa ini banyak dicari. Terutama oleh tenaga kesehatan yang sudah berstatus PNS. Pemerintah sendiri memberikan beasiswanya dalam rangka meningkatkan kualifikasi SDM1Kemkes. 2023. http://tubel.bppsdmk.kemkes.go.id/.

Program bantuan ini sudah berjalan sejak 2008 dan telah membantu banyak orang. Persyaratan umum untuk bisa mendapatkannya ialah sudah menjadi PNS paling minim satu tahun. Beasiswa Tubel Kemenkes ini menjadi alternatif beasiswa LPDP bagi akademisi yang ingin melanjutkan jenjang pendidikan.

Persyaratan Pendaftaran Beasiswa Tubel Kemenkes 2023

Sebelum membahas cara mendaftar beasiswa Tubel Kemenkes 2023, mari mengenali persyaratannya. Supaya bisa tahu apakah bisa mendaftar atau tidak. Jadi, mari menyimak persyaratan lengkapnya di bawah ini2Kemkes. 2023. url : http://tubel.bppsdmk.kemkes.go.id/index.php/public/membership/registrasi-info/.

1.     Berstatus sebagai PNS

Syarat pertama ialah berstatus sebagai PNS. Bisa sebagai PNS Kementerian Kesehatan. Bisa pula sebagai PNS tenaga kesehatan yang bertugas di Dinas Kesehatan Prov/Kab/Kota, rumah sakit, puskesmas maupun jaringan layanan puskesmas.

2.     Masa Kerja Minimal Satu Tahun

Syarat lainnya ialah sudah menjadi PNS paling sebentar masa kerjanya satu tahun. Jadi, apabila belum menjadi PNS maka tidak lolos persyaratan untuk mendaftar program ini.

Baca juga :   Pahami Cara Mendaftar LPDP 2023 dengan Benar

3.     Sudah Penyesuaian Ijazah

Anda harus sudah penyesuaian ijazah. Jadi, gelar terakhir sudah tertulis di SK Kepangkatan atau Surat Pencantuman Gelar Pendidikan terakhir. Bisa juga dituliskan dalam surat keterangan proses pencantuman gelar.

4.     Berkenan diberhentikan dari Jabatan Struktural

Apabila Anda sedang mengemban jabatan struktural, maka perlu berkenan untuk diberhentikan. Jika tidak mau diberhentikan, maka belum bisa mendaftar beasiswa Tubel Kemenkes.

5.     Berkenan dibebaskan Sementara dari Jabatan Fungsional

Berbeda dengan jabatan struktural yang harus berhenti, jika mengembang jabatan fungsional maka cukup dibebaskan sementara. Jadi, tidak harus diberhentikan dari jabatan fungsional ketika ingin mendaftar beasiswa Tubel kemenkes.

6.     Tidak Sedang Menjalani Hukuman Disiplin

Beasiswa tidak diperkenankan untuk tenaga kesehatan yang sedang menjalani hukuman disiplin tingkat sedang atau berat. Jadi, apabila sedang menjalani hukuman maka perlu menunda pendaftaran beasiswa.

Cara Mendaftar Beasiswa Tubel Kemenkes 2023 

Beasiswa Tubel Kemenkes ditujukan untuk tenaga kesehatan yang sudah menjadi PNS. Apabila ingin mendapatkannya, Anda dapat mengikuti cara daftar di bawah ini.

1.     Melengkapi Persyaratan Administrasi

Langkah pertama cara mendaftar beasiswa Tubel Kemenkes 2023 ialah melengkapi persyaratan administrasi sesuai dengan SE Tubel. Anda bisa menyimak persyaratan administrasinya di website resmi http://tubel.bppsdmk.kemkes.go.id.

2.     Mendaftar Secara Online

Apabila seluruh persyaratan administrasi sudah lengkap, Anda bisa mulai mendaftarkan diri. Cukup lakukan pendaftarannya secara online melalui platform resmi dari beasiswa Tubel Kemenkes.

Baca juga :   Tips Meningkatkan Skor TOEFL >600 dan Tes Bahasa Inggris Lainnya

3.     Mengunggah Dokumen Persyaratan

Lanjutkan cara mendaftar beasiswa Tubel Kemenkes 2023 dengan mengunggah semua dokumen persyaratan. Jangan lupa pilih opsi lanjutkan tahap selanjutnya. Jangan sampai dokumennya gagal diunggah.

4.     Seleksi Administrasi

Ada dua tahap seleksi, pertama seleksi administrasi di unit pertama atau Dinkes Provinsi. Selanjutnya ialah seleksi administrasi tingkat pusat. Keduanya perlu dilalui untuk melanjutkan langkah pendaftaran.

5.     Seleksi Akademik

Langkah selanjutnya ialah mendaftar seleksi akademik di institusi pendidikan dan prodi yang dikehendaki. Setelah mendaftar, nantinya perlu mengikuti seleksi akademik di institusi pendidikan.

6.     Melengkapi Dokumen Lulus Seleksi Akademik

Selanjutnya Anda perlu melengkapi dokumen lulus seleksi akademik. Setelah itu, silahkan menunggu verifikasi hasil seleksi akademiknya dari pusat. Baru setelah itu sampai tahap penetapan SK penerima tugas belajar bantuan biaya Kemenkes.

7.     Mengajukan ke BKD/BKPSDM untuk Penetapan SK Tugas Belajar PNS

berikutnya ialah mengajukan ke BKD/BKPSDM guna penetapan SK tugas belajar PNS. Setelah itu, langkah terakhir ialah pengiriman SK Tugas Belajar.

Pemerintah senantiasa memberikan bantuan beasiswa pendidikan untuk masyarakat Indonesia, salah satunya ialah kepada SDM Kesehatan. Untuk mendapatkannya tentu perlu menerapkan cara mendaftar beasiswa Tubel Kemenkes 2023 secara tepat.

Referensi

  • 1
    Kemkes. 2023. http://tubel.bppsdmk.kemkes.go.id/
  • 2
    Kemkes. 2023. url : http://tubel.bppsdmk.kemkes.go.id/index.php/public/membership/registrasi-info/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *